indograf.com, Depok – Ribuan warga Kota Depok, termasuk alim ulama, kiai, tokoh masyarakat, tokoh agama, ketua partai pendukung, serta pengurus relawan Supian-Chandra, berkumpul dalam acara buka puasa bersama di kediaman Wali Kota Depok, H. Supian Suri, di Jatimulya, Cilodong, pada Minggu (23/3/2025).
Acara ini berlangsung meriah dengan kehadiran sejumlah artis komedian seperti Eman, Deri, dan Daus Mini.
Dalam sambutannya, Supian Suri menyampaikan rasa terima kasih atas kehadiran para tamu serta memohon maaf jika ada kekurangan dalam penyelenggaraan acara.
“Ini adalah tradisi tahunan yang kami laksanakan untuk mempererat silaturahmi dan rasa syukur,” ujarnya.
Menurut Supian, momen buka puasa ini bukan hanya sebagai ajang kebersamaan, tetapi juga sebagai refleksi atas kemenangan di berbagai ajang politik, termasuk Pilpres, Pilgub Jawa Barat, dan Pilkada Depok.
“Semoga ini menjadi berkah Ramadan dan membawa manfaat bagi masyarakat serta pembangunan Kota Depok,” tambahnya.
Lebih lanjut, Supian menegaskan komitmennya untuk menyelesaikan berbagai persoalan kota, seperti pengelolaan sampah, peningkatan kualitas pendidikan, dan kemudahan akses layanan kesehatan bagi seluruh warga.
“Insya Allah, kami akan bekerja keras agar manfaat pembangunan ini dirasakan oleh semua,” tuturnya.
Ia juga mengapresiasi kerja keras para relawan dan pendukung dalam Pilkada lalu. “Saya tidak akan melupakan perjuangan ini.
Tolong terus kawal kami dalam menjalankan amanah dan ingatkan jika ada kekeliruan,” tandasnya.
Acara ini ditutup dengan doa bersama dan diiringi suasana penuh kebersamaan antara wali kota dan warga Depok.
(NW)