Indograf.com – Kehilangan barang di KA Tawang Jaya berupa iPad dan laptop mendadak viral di media sosial.
Penumpang kereta api tersebut duduk di gerbong premium eksekutif 1 10A.
PT Kereta Api Indonesia (Persero) menyampaikan permohonan maaf atas kejadian yang belakangan viral ini.
“KAI menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya atas kejadian yang dialami oleh penumpang KA Tawang Jaya Premium tersebut,” kata VP Public Relations KAI Joni Martinus, Minggu 15 Oktober 2023.
Joni mengatakan, sejauh ini KAI telah mengecek CCTV saat posisi KA tersebut ketika berada di Jakarta maupun saat di Semarang
Nantinya, hasil CCTV tersebut akan berkoordinasi dengan petugas kepolisian.
“Setelah dilanjut pemeriksaan di Semarang, sudah ada titik terang. Pelaku dapat terlihat di rekaman CCTV dan masih kami dalami” katanya.
Dari kamera CCTV, memperlihatkan 2 orang pelaku mengambil tas milik korban yang berada dibawah kursi penumpang.
Tas itu lalu dibawa ke bordes serta mengganti laptop dengan buku seukuran laptop dan mengelem ritsleting tas.
Usai itu, pelaku mengembalikan tas kembali ke tempat semula dan pelaku kembali duduk di tempat duduknya. Menurut analisa, iPad penumpang juga diambil pelaku dengan jalan lewat bawah kursi.
“KAI akan terus meningkatkan sistem keamanan baik di atas kereta api ataupun di stasiun. Kami juga mengimbau kepada seluruh penumpang untuk senantiasa menjaga barang bawaannya masing-masing,” tutupnya. ***