• INDOGRAF
  • INDEKS
Jumat, 2 Januari 2026
indograf.com
No Result
View All Result
  • News
  • Politik
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Bola
  • Selebriti
  • Otomotif
  • Video
Indograf.com
  • News
  • Politik
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Bola
  • Selebriti
  • Otomotif
  • Video
No Result
View All Result
Indograf.com
No Result
View All Result
Home Headline

Dishub Depok Ungkap Alasan Pelaksanaan CFD Difokuskan di Margonda dan Jalan ARH

Nawawi Indograf by Nawawi Indograf
16 Mei 2025
in Headline
A A
Dishub Depok Ungkap Alasan Pelaksanaan CFD Difokuskan di Margonda dan Jalan ARH

Memanfaatkan momen CFD warga ramai berolahraga di Jalan Margonda Raya.

Share on FacebookShare on Twitter

indograf.com, Depok  — Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Depok memastikan bahwa pemusatan kegiatan Hari Bebas Kendaraan Bermotor atau Car Free Day (CFD) di Jalan Margonda Raya dan Jalan Arif Rahman Hakim (ARH) telah melalui pertimbangan matang dan sesuai regulasi nasional.

Kepala Dishub Kota Depok, Zamrowi, menjelaskan bahwa penetapan dua ruas jalan utama tersebut didasarkan pada kajian teknis, termasuk pemenuhan ketentuan dalam Keputusan Direktorat Jenderal Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan Nomor SK.20-TPKL-Z-KUM.1-05-2016.

Baca Juga

Anggota Komisi V DPR RI, Ir. H. Iskak Mekki, M.M., melakukan kunjungan kerja ke Kantor Pertanahan (Kantah) Kabupaten Banyuasin pada Rabu 24 Desember 2025.

Komisi V DPR RI Tinjau Progres Strategis Pertanahan di Banyuasin

25 Desember 2025
Rencana pembangunan Pelabuhan Palembang Baru di kawasan Tanjung Carat, Kabupaten Banyuasin, mulai memasuki tahapan krusial terkait aspek legalitas lahan.

Akselerasi Pelabuhan Palembang Baru, KSOP dan Pertanahan Banyuasin Bahas Legalitas HPL Tanjung Carat

25 Desember 2025
Load More

“Selain itu, rute ini juga sudah mendapatkan persetujuan dari Direktorat Jenderal Integrasi Transportasi dan Multimoda. Artinya, secara hukum dan teknis sudah sangat layak,” ujar Zamrowi saat ditemui di Depok, Jumat (16/5/2025).

Jalan Margonda dan ARH dinilai memenuhi sejumlah kriteria utama, seperti tingginya volume lalu lintas, keberadaan jalur alternatif, serta ketersediaan layanan angkutan umum bertrayek tetap.

“Kawasan ini juga merupakan pusat kegiatan perkantoran dan perdagangan dengan tingkat polusi udara yang cukup tinggi, sehingga pelaksanaan CFD di sini dapat berkontribusi nyata terhadap pengendalian emisi kendaraan bermotor,” jelasnya.

Adapun pelaksanaan CFD di Depok masih dalam tahap awal. Kegiatan berlangsung selama tiga jam, dari pukul 06.00 hingga 09.00 WIB, dengan panjang lintasan sekitar 4 kilometer. Menurut Zamrowi, standar ini masih sebanding dengan pelaksanaan CFD di kota-kota penyangga lain seperti Jakarta, Bogor, Tangerang, dan Bekasi.

“Ke depan, kami akan terus mengevaluasi dan menyesuaikan durasi serta rutenya agar lebih optimal,” ujarnya.

Selama CFD berlangsung, hanya kendaraan darurat dan angkutan umum bertrayek tetap yang diperbolehkan melintas. Dishub juga telah menyiapkan skema pengalihan lalu lintas serta menurunkan petugas pengamanan guna memastikan kegiatan berjalan tertib dan lancar.

“Dengan berbagai pertimbangan tersebut, pelaksanaan CFD di Margonda dan ARH bukan hanya legal secara regulasi, tetapi juga strategis dari sisi lingkungan dan kelayakan transportasi,” kata Zamrowi menutup keterangannya.

(NW)

Source: Nawawi
Tags: dan Jalan ARHDifokuskan di MargondaDishub DepokPelaksanaan CFDUngkap Alasan
Previous Post

Apel ASN Dipindah ke Alun-alun Timur, Pemkot Depok Gaungkan Semangat Lebaran Depok 2025

Next Post

TMMD Non Fisik ke-124: TNI Edukasi Pelajar SMAN 13 Depok soal Bela Negara dan Rekrutmen

Artikel Terkait

Anggota Komisi V DPR RI, Ir. H. Iskak Mekki, M.M., melakukan kunjungan kerja ke Kantor Pertanahan (Kantah) Kabupaten Banyuasin pada Rabu 24 Desember 2025.

Komisi V DPR RI Tinjau Progres Strategis Pertanahan di Banyuasin

by Indografnews
25 Desember 2025

INDOGRAF - Dalam upaya mempercepat penyelesaian sengketa lahan dan mendukung pembangunan infrastruktur nasional dan program lainnya, Anggota Komisi V DPR...

Rencana pembangunan Pelabuhan Palembang Baru di kawasan Tanjung Carat, Kabupaten Banyuasin, mulai memasuki tahapan krusial terkait aspek legalitas lahan.

Akselerasi Pelabuhan Palembang Baru, KSOP dan Pertanahan Banyuasin Bahas Legalitas HPL Tanjung Carat

by Indografnews
25 Desember 2025

INDOGRAF – Rencana pembangunan Pelabuhan Palembang Baru di kawasan Tanjung Carat, Kabupaten Banyuasin, mulai memasuki tahapan krusial terkait aspek legalitas...

Pastikan Kenyamanan Pelanggan, KAI Daop 3 Cirebon Optimalisasikan Layanan Lost and Found

by Mawardi
16 Desember 2025

Indograf.com - Sambut Angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 3 Cirebon terus...

KAI Daop 3 Cirebon Tingkatkan Kualitas Layanan Melalui Pembinaan Frontliner

by Mawardi
12 Desember 2025

Indograf.com - Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan pada masa Angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) yang berlangsung selama...

Please login to join discussion

Terpopuler

    Rekomendasi

    PLTA Bili-bili Dua Bulan Tidak Beroperasi Akibat El Nino, PLN Hentikan Sementara Pengoprasian, PDAM Kena Imbas Kurangnya Pasokan Air

    PLTA Bili-bili Dua Bulan Tidak Beroperasi Akibat El Nino, PLN Hentikan Sementara Pengoprasian, PDAM Kena Imbas Kurangnya Pasokan Air

    23 November 2023
    Remisi Saat Idulfitri Kurangi Beban Lapas yang Over Kapasitas

    Remisi Saat Idulfitri Kurangi Beban Lapas yang Over Kapasitas

    28 Maret 2025
    Babinsa Serka Suharno Cek Harga Sembako dan Situasi Keamanan Pasar

    Babinsa Serka Suharno Cek Harga Sembako dan Situasi Keamanan Pasar

    18 Oktober 2025
    PT SBMA Membukukan Pendapatan Rp82,06 miliar di kuartal III-2023

    PT SBMA Membukukan Pendapatan Rp82,06 miliar di kuartal III-2023

    14 November 2023
    Jambore Desa Wisata 2023 Desa Tugu Utara Cisarua, Sinergi Desa Wisata

    Jambore Desa Wisata 2023 Desa Tugu Utara Cisarua, Sinergi Desa Wisata

    9 November 2023
    Indograf.com

    Jalan Proklamasi No 20, RT 004/002, Kelurahan Abadijaya Kecamatan Sukmajaya, Depok, 16417, Jawa Barat, Indonesia

    Kategori

    • Berita Lainnya
    • Bola
    • Budaya
    • Ekonomi
    • Headline
    • News
    • Opini
    • Otomotif
    • Pemilu
    • Pendidikan
    • Pilihan Editor
    • Politik
    • Selebriti
    • Sosial
    • Pedoman Media Siber
    • Disclaimer
    • Privacy Policy
    • Copyright
    • Media Partner
    • Redaksi
    • Kontak

    © 2025 Indograf.com - beda itu Indonesia. All Rights Reserved

    No Result
    View All Result
    • News
    • Politik
    • Ekonomi
    • Pendidikan
    • Bola
    • Otomotif
    • Selebriti
    • Video
    • Indeks

    © 2025 Indograf.com - Beda Itu Indonesia.

    Welcome Back!

    Login to your account below

    Forgotten Password?

    Retrieve your password

    Please enter your username or email address to reset your password.

    Log In