Indograf.com – Aksi viral sekelompok remaja terjadi di jalan raya Jatimulya, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, membawa senjata tajam, Selasa 14 November 2023.
Aksi sekelompok pelajar membawa senjata tajam sambil berkendara, diketahui terjadi pada Minggu malam 12 November 2023.
Pasca viral di media sosial, kasus ini pun kini ditangani pihak kepolisian resor Kuningan.
Petugas Polres Kuningan pun langsung mendatangi TKP serta memintai saksi yakni salah satu remaja yang ikut aksi tersebut.
“Terkait video viral yang di jatimulya bawa sajam, ada yang menggunakan sepeda motor, di jalanan, ada juga yang cari sasaran disana.” kata AKP Iputu Ika Prabawa selaku Kasat Reskrim Polres Kuningan.
Dari hasil penyelidikan petugas, aksi tersebut ditujukan untuk pembuatan konten.
“Hasil penyelidikan kami disana ada dua kelompok yang saling melakukan aksi pembuatan konten.” katanya.
Saat ini, petugas kepolisian Polres Kuningan masih menyelidiki aksi yang dilakukan sekelompok remaja di Kuningan Jawa Barat yang membuat warga resah. ***