Indograf.com – Harga daging sapi jelang tahun baru 2024, di pasar tradisional Kanoman, Kota Cirebon, masih normal, Sabtu 30 Desember 2023.
Harga daging sapi kualitas satu hari ini yakni Rp150 ribu perkilogram.
Sementara untuk daging sapi kualitas dua di harga Rp.130 ribu per kilogram.
Harga ini masih terbilang normal, karena permintaan daging sapi jelang tahun baru 2024 masih standar.
“Kalau untuk kenaikan tidak ada, perkilogram daging sapi 150 ribu untuk kualitas 1, stabil permintaan tetap. yang daging sapi kwalitas dua, 130 ribu perkilogram.” kata Reza selaku pedagang daging sapi.
Meski begitu, banyak konsumsen yang mencari daging sapi untuk barbeque pada malam pergantian tahun nanti.
“Tergantung permintaan konsumen, biasanya untuk bakaran, daging khas dalam, BBQ.” kata Reza.
Berbeda dengan daging sapi, harga daging kambing mengalami kenaikan pada hari Minggu 31 Desember 2023, karena banyaknya permintaan.
Harga daging kambing dari semula Rp.200 ribu perkilogram, naik Rp10 ribu pada malam tahun baru menjadi Rp.210 ribu perkilogram.
Meski begitu, menurut pedagang kenaikan harga daging kambing ini hanya satu hari saja.
“Harga setiap tahun pasti naik, naik 10 ribu. Dari 200 ke 210, kalo campur lemak 190 ke 200. Mormal laginya setelah tahun baru, malam tahun baru aja” kata Barkah selaku penjual daging kambing.
Menurut penjual, kebanyakan konsumen membeli daging kambing untuk malam tahun baru nanti adalah daging yang dicampur lemak, untuk pembuatan sate. ***











